KLAIBYAM MA SMA GAMAH TYAKTVO

( JANGAN BIARKAN DIRIMU TERBELENGGU OLEH KEBODOHAN )

 MOTTO

QUALITY THE FIRST

 

Peserta didik yang memiliki bakat dalam bidang akademik tertentu bisa mengikuti klub belajar. Dalam klub belajar akan mendapatkan fasilitas yang lebih dari teman-temannya yang tidak mengikuti klub. Fasilitas tersebut berupa pembinaan oleh alumni, guru, dan pembina khusus klub dari guru bidang studi dan dosen. SMAN 4 Denpasar memiliki 11 klub belajar diantaranya Klub Biologi, Fisika, Matematika, Kimia, Astronomi, Komputer, Ekonomi, Geografi dan Kebumian, Bahasa Inggris,  Bahasa Jerman, dan Klub Bahasa Jepang.

 

 

MENUJU LEBIH BAIK, FOURSMAKU!

     Pada tanggal 29 Juli 1982, Drs. I Wayan Jigera, selaku kepala sekolah saat itu berhasil mendirikan SMA Negeri 4 Denpasar di kawasan Perumnas Monang - Maning Denpasar. Namun pada saat itu gedung SMA Negeri 4 Denpasar belum berdiri, maka untuk sementara kegiatan belajar mengajar dilaksanakan di SD Negeri Tulang Ampian. Akhirnya pada tanggal 4 Januari 1983, gedung SMA Negeri 4 Denpasar telah rampung dikerjakan, dan kegiatan belajar mengajar dilaksanakan di gedung yang baru dengan jumlah empat kelas.

    SMA N 4 Denpasar diresmikan 36 tahun yang lalu, tepatnya 29 Juli 1982, Foursma telah mengalami banyak perubahan. Diusianya yang tergolong sudah cukup dewasa ini, Foursma berhasil menunjukkan definisi sekolah hebat yang dapat menjawab tantangan di globalisasi.  Selama 36 tahun tentu banyak terdapat rintangan untuk mencapai kemenangan yang sudah sekolah ini genggam. Perayaan HUT selama semingggu ini adalah bentuk kebahagiaan yang diekspresikan oleh seluruh warga sekolah SMA Negeri 4 Denpasar. 7 hari yang penuh akan kemeriahan, kemenangan, dan ajang yang besar untuk menunjukkan keunggulan masing-masing warga sekolah khususnya murid melalui berbagai lomba. Totalitas masing-masing kelas saling beradu untuk berhasil mendapatkan pengakuan akan usaha yang dilakukan.

    Tak heran saja, lomba yang diadakan begitu mengundang para penonton. Misalnya lomba akustik, lomba dance cover, lomba standup comedy, lomba tarik tambang, lomba fun climbing, lomba futsal, dan masih banyak lagi yang mengundang keantusiasan para penonton. Terlebih lagi, para panitia berencana memberikan penghargaan untuk supporter terbaik. Hal yang ditunggu warga SMA N 4 Denpasar tentunya adalah malam puncak (9/11). Malam puncak disambut dengan acara formal dimana acara tersebut dibuka oleh pembawa acara dengan menyambutkan tarian prabhasastra. Tak tanggung-tanggung, panitia menyediakan 4 orang pembawa acara dengan 4 bahasa yang berbeda. Mulai dari Bahasa Indonesia, Bahasa Bali, Bahasa Jerman, dan Bahasa Inggris. Acara resmi dilanjutkan dengan membaca doa serta sambutan-sambutan dari orang-orang penting. Walaupun hari semakin gelap, hal itu justru tidak mematahkan semangat para siswa dalam malam puncak HUT ke 36 Foursma. Semakin malam, semakin ramai, itulah yang terjadi di panggung SMA N 4 Denpasar. Penampilan oleh partner ship yaitu Korea Selatan serta guest star yaitu Marion Jola membuat panggung semakin ramai. Diakhir acara seluruh warga sekolah menyempatkan untuk foto bersama di stand photobooth untuk mengabadikan kenangan tahun ini. Dan hal itu menjadikan penutup di malam puncak yang penuh kebahagiaan. (RAR)

 

Event Gallery

 
 

Login for update

Home Profile Sample Data-Articles MENUJU LEBIH BAIK, FOURSMAKU!