Tetap Semangat di Hari Kelima
- Details
- Hits: 7599
Semarak ulang tahun Foursma yang ke-31 terus berlanjut. Di hari kelima, tepatnya pada Kamis (17/10) lalu lomba-lomba ekstern, seperti News Reading, Debate, Debat Nasionalisme dan Pendidikan Berkarakter, Biology Championship, dan lomba intern futsal berlangsung dengan meriah.
Pagi itu, beberapa panitia lomba bersiap di depan lobby untuk mengantar peserta ke ruangan lomba. Sekitar pukul 08.15, lomba-lomba dimulai dan seluruh siswa-siswi SMP sebagai peserta terlihat antusias mengikutinya.
Debate berlangsung di lab. Kimia, lab. Fisika, kelas XI IPA 1, XI IPA 2, XI IPA 3, XI IPA 4, serta XI IPA 5. Setiap tim terdiri dari tiga orang, dan merupakan siswa dari beberapa sekolah di Bali, seperti SMPN 1 Denpasar, SMPN 3 Denpasar, SMPN 10 Denpasar, SMPK Soverdi, SMPN 1 Gianyar, dan lain-lain. Sementara itu, lomba News Reading diikuti oleh 51 orang. Para peserta menggunakan pakaian formal rapi, layaknya pembaca berita di televisi. Banyak juga yang memakai jas serta mengenakan riasan rambut dan riasan wajah yang apik demi menampilkan yang terbaik.
Demikian pula yang terjadi pada lomba Biologi juga pada lomba Debat Nasionalisme dan Pendidikan Berkarakter. Peserta serius mengerjakan soal-soal Biologi yang diberikan, dengan harapan mampu mengalahkan peserta lain dalam kompetisi tersebut. Dalam lomba Debat Nasionalisme, peserta tetap semangat membahas mosi yang diberikan serta menghadapi tim lawan baik kontra maupun pro, meskipun saat itu final lomba baru selesai ketika hari telah menjelang malam. Lomba futsal, yang merupakan lomba intern pada hari itu, juga tak kalah dahsyatnya dengan perlombaan ekstern. Meskipun di hari sebelumnya juga mengikuti perlombaan futsal tersebut, namun hal ini tak menyurutkan semangat para siswa untuk mengikuti lomba futsal hari itu.
Pemenang Best Team dalam lomba Debate adalah tim dari SMPN 1 Denpasar yang beranggotakan Ni Putu Gek Risma Bidari Putri, I Gusti Ayu Khanaya Manohara, dan Ida Ayu Keysha Zeta Blanco Oka. Sedangkan untuk pemenang Best Speaker yakni Amanda Margareth (SMPK Soverdi), Desak Gede Camelia Bara (SMPN 10 Denpasar), dan disusul oleh Angeline Utomo (SMPN 3 Denpasar). Debat Nasionalisme dan Pendidikan Berkarakter dimenangkan oleh (Juara I) Ni Luh Dila Diah Paramita, Deasy Cristina, dan Kadek Putra Dharma Gunawan; (Juara II) Ida Ayu Trisna P., Putu Cemerlang Santiyuda, dan Selcilia Putri Arinda; (Juara III) Ni Ketut Artini, Natasya Patriasari Turker, dan Ni Putu Maetha Maharani.
News Reading dimenangkan oleh (Juara I) Joyce (SMPK Soverdi), (Juara II) Ida Bagus Ariyudha (SMPN 1 Denpasar), dan (Juara III) Putu Mayda Devianita (SMPN 7 Denpasar). Sementara itu dalam Biology Championship dimenangkan oleh (Juara I) Oliver Delano (SMPN 3 Denpasar), (Juara II) Dewa Putu Adhi Nugraha (SMPN 1 Gianyar), dan (Juara III) Ida Ayu Trisha Kundalini (SMPN 1 Denpasar).Amanda Margareth, Best Speaker 1 dalam Debate Competition mengaku senang bisa menjadi pemenang dalam lomba tersebut. “Saya sama sekali tidak menyangka bisa jadi best speaker. Apalagi saya baru latihan intensif sekitar dua hari sebelum lomba,” ujarnya seraya tersenyum.
(Nabila)




















