HUT ke-31 SMAN 4 Denpasar Developing Morality To Create Competent Human Resources
- Details
- Hits: 23773
Pembukaan HUT SMAN 4 Denpasar, Sabtu (12/10), berlangsung semarak. Siswa, dewan guru, serta peserta lomba Jegeg Bagus Foursma tumpah ruah di halaman sekolah demi menyambut acara ini. Pembukaan perayaan ulang tahun Foursma yang ke-31 ini ditandai dengan pemukulan gong oleh ketua OSIS dan ketua panitia.
Acara pertama yakni penampilan tari Pendet oleh siswi-siswi Foursma. Disusul dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars, dan Hymne SMA Negeri 4 Denpasar yang dipimpin oleh paduan suara. Selanjutnya adalah pembacaan doa, beserta sambutan-sambutan dari ketua panitia dan ketua OSIS. Mengusung tema “Developing Morality To Create Competent Human Resources”, ulang tahun kali ini mengajak para siswa menjadi generasi penerus bangsa yang memiliki moral tinggi. Ni Kadek Yudha Hestynatalia, selaku ketua OSIS mengatakan, “Di tahun 2013 ini, moral menjadi sesuatu yang gencar dibicarakan oleh khalayak. Kepala sekolah juga mengusulkan ulang tahun kali ini berlangsung sederhana saja.
Berkat lomba-lomba ekstern, SMAN 4 Denpasar ingin memiliki generasi yang berwawasan, disiplin, serta moral dan budi pekerti yang bagus.” Lomba-lomba eksternal yang dilaksanakan antara lain Math Games, Biologi, Kimia, Fisika, Puisi, Debate English, Debat Nasionalisme dan Pendidikan Berkarakter, Speech Contest, Storytelling, News Reading, Kebumian, Astronomi, Komputer, Esai, dan masih banyak lagi. Lomba-lomba ini diikuti oleh siswa-siswi SMP di wilayah Bali, Jawa Timur, dan Nusa Tenggara. Lomba Jegeg Bagus Foursma, salah satu lomba yang diadakan, menjadi lomba yang memiliki banyak peminat. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya peserta dan supporter yang berpartisipasi pada hari itu. Puluhan pasang siswa-siswi dari berbagai SMP dibalut oleh riasan dan busana yang apik. Mereka berlenggak lenggok di panggung bak model di catwalk. Beberapa di antaranya bahkan terlihat romantis, sehingga mengundang gelak tawa menggoda dari penonton. “Jegeg Bagus Foursma rutin diadakan setiap tahun, sedangkan lomba eksternal sudah diadakan sejak ulang tahun foursma ke-23. Hari ini lomba berlangsung meriah, hanya saja ada beberapa hal yang perlu dibenahi karena ada miskomunikasi antara peserta dengan panitia lomba,” jelas Hesty. Ia mengatakan kriteria lomba yang dinilai antara lain kesesuaian busana dengan tema, berpakaian adat Bali sesuai dengan tata berbusana ke acara undangan. Yang pertama dinilai adalah cara berpakaian, serta pengetahuan tentang lingkungan dan wiyata mandala.
Perlombaan eksternal lainnya akan dilaksanakan mulai Senin (14/10) hingga hari Jum’at (18/10). Sementara itu lomba internal Teruna Bagus Teruni Jegeg (TBTJ) hari Sabtu itu juga ikut diadakan setelah acara Jegeg Bagus Foursma. Hesty berharap, tahun depan acara ulang tahun Foursma bisa mendapat peserta lomba yang lebih banyak dalam lomba-lomba, dan pemenangnya direkrut langsung jadi siswa Foursma agar tidak rugi mengikuti lomba.
Wakili Indonesia Dalam WSDC di Turki
- Details
- Hits: 6022
Dua Siswa SMAN 4 Denpasar ''The Best Speaker'' I dan IVTAHUN 2013 boleh dikatakan tahun penuh prestasi bagi keluarga besar SMAN 4 (Foursma) Denpasar. Betapa tidak, selain berhasil menorehkan prestasi dalam ujian nasional (UN) 2013 -- sebagai peraih nilai NUN tertinggi tingkat nasional -- pada akhir Januari lalu Foursma kembali memperkuat tim Indonesia dalam World School Debating Championship (WSDC). Dalam ajang debat internasional (WSDC) di Antalya, Turki, 26 Januari lalu, dari empat anggota tim debat Indonesia, dua orang berasal dari SMAN 4 Denpasar. Mereka itu Carrisa Tehputri dan I.A. Pradnya Paramita. Dua anggota lainnya dari SMAK 1 Penabur Jakarta dan SMAN 3 Pontianak. Hasilnya cukup membanggakan, tim Indonesia tampil sebagai the best speaker I dan IV kategori English as Foreign Language (EFL) di antara 23 negara. The best speaker I diraih Carrisa Tehputri dan the best speaker IV disabet I.A. Pradnya Paramita.
"Ini prestasi yang membanggakan. Kami berhasil sebagai tim terbaik kategori EFL. Ini berkat dukungan semua pihak -- Kepala SMAN 4 Denpasar, guru-guru, teman-teman sekolah dan orangtua," ujar Carrisa dan Pradnya Paramita, Selasa (28/5) kemarin.
Kata mereka, persaingan untuk menjadi terbaik sangat ketat dalam lomba debat ini. Bersyukur tim Merah Putih juga mampu tampil gemilang menghadapi pesaing dari negara lain. Pesaing kuat kita adalah tim dari Yunani. Selain Yunani, tim Indonesia sempat berhadapan dengan Turki, Rumania, Bosnia, Malaysia, Ungaria, dan UAE," kata Carrisa.
Prestasi ini diharapkan bisa menjadi motivasi bagi adik-adik kelasnya di Foursma. Dengan sistem regenerasi dan pembinaan yang baik, diharapkan ke depan Foursma selalu bisa tampil terbaik dalam ajang debat, baik di tingkat nasional maupun kembali berhasil memperkuat tim debat Indonesia pada ajang WSDC.
Tak itu saja, Carrisa Tehputri akan mengikuti program Kemenlu RI bertajuk Outstanding Student for The World (OSTW) 2013 di London, UK 1 - 11 Juni 2013. Dalam program kunjungan kerja Kemenlu ke pemerintah atau parlemen Inggris ini, Carrisa Tehputri berhasil lolos seleksi bersama sejumlah siswa dan mahasiswa Indonesia.
Kepala SMAN 4 Denpasar Dr. I Wayan Rika, M.Pd. mengatakan, dengan pembinaan yang matang pada klub-klub mata pelajaran, disertai dengan semangat belajar yang tinggi dari siswa itu sendiri, capaian prestasi yang diraih amat membanggakan, baik dalam UN maupun dalam ajang kompetisi akademik dan non-akademik lainnya. Demikian juga dalam lomba debat.
Seperti diketahui, sebelum mewakili Indonesia dalam WSDC di Turki, tim debat SMAN 4 meraih juara I dalam ajang National Schools Debating Championship (NSDC) di tingkat nasional. Tim debat Foursma yang mewakili Provinsi Bali pada NSDC 30 Juni - 6 Juli 2012 lalu di Jakarta mampu bercokol pada posisi teratas. Tim yang diperkuat Carrisa Tehputri, Mulyawati Moeliono dan I.A. Pradnya Paramita itu mampu mengungguli tim-tim unggulan dari 32 provinsi di Indonesia. Prestasi itu tak hanya ditorehkan dalam tim, para siswa Foursma juga mampu tampil sebagai the best speaker I, II dan IV. Carrisa Tehputri meraih the best speaker I, I.A. Pradnya Paramita the best speaker II dan Mulyawati Moeliono the best speaker IV. Dengan keberhasilan ini tim debat Foursma diseleksi lagi untuk mengikuti WSDC di Antalya, Turki. Akhirnya Carrisa Tehputri dan I.A. Pradnya Paramita lolos seleksi bersama dua siswa lainnya di Indonesia.
SMAN 4 Denpasar tercatat sudah beberapa kali berhasil mengantarkan siswanya bersama siswa dari sekolah lain memperkuat tim debat Indonesia mengikuti WSDC. (ad)(Senin, 29 Mei 2013 | BP)




















News